GIBRAND IT

KUMPULAN INFO UPDATE SEPUTAR DUNIA ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI

Aplikasi mempercepat koneksi internet

Aplikasi mempercepat koneksi internet-beberapa aplikasi sudah saya coba untuk mempercepat koneksi internet di piranti berbasis Android, mulai dari Internet Booster, Speed Booster, Internet Speed Up Booster, Speed Turbo, dan lain sebagainya yang mengklaim diri mampu mempercepat internet di gadget andorid kita. Beberapa bahkan sangat mengecewakan, bukannya memberi manfaat yang nyata tapi malah kita yang dimanfaatkan oleh mereka dengan banyaknya iklan yang muncul (adware).
Kali ini saya ingin berbagi informasi yang menarik dan agak berbeda tentang aplikasi yang mampu memberikan manfaat nyata dalam memaksimalkan kecepatan internet di piranti Android saya. Setelah saya menyebutkan nama aplikasinya, saya sarankan Anda untuk tetap membaca tulisan ini secara keseluruhan terlebih dahulu sebelum melompat ke Google Playstore.
Baik, aplikasi yang saya maksud adalah HOLA. HOLA adalah aplikasi gratis yang mampu mengakselerasikan jaringan internet mobile pada perangkat berbasis Android, Windows, dan Mac. Tersedia juga Addon / Extensi untuk Google Chrome dan Firefox. Tidak hanya itu, HOLA juga mempunyai fiturUnblocker yang memungkinkan kita untuk tetap bisa mengakses situs-situs yang diblokir.
Perhatikan screenshoot berikut ini :
Perbandingan koneksi saat dan tidak menggunakan Hola
Perbandingan koneksi saat dan tidak menggunakan Hola
Hasil pengukuran di atas didapat dari GTab saya. Perbandingannya bisa dilihat sendiri antara saat menggunakan dan tanpa menggunakan HOLA, sangat jauh. Terutama untuk PING-nya. Hasil ini bukan tidak mungkin berbeda dengan hasil pengujian Anda, sebab kualitas jaringan operator juga memberi pengaruh.
Konsep kerja HOLA sederhana ; Internet diperlambat oleh waktu respon server, tingginya permintaan pada server menjadikan koneksi macet, di saat yang bersamaan terjadi tumpukan komunikasi yang ditulis pada sistem operasi. HOLA menghilangkan kemacetan ini dengan caching konten yang aman dari satu user dan kemudian menyajikannya ke user lain di dekatnya saat mereka membutuhkan. Hola juga mengompres komunikasi antar user untuk lebih mempercepat koneksi internet. Logika menariknya justru semakin banyak orang yang menginstal dan menggunakan HOLA, maka koneksi menjadi lebih cepat dan mengurangi kepadatan.
Seperti yang saya sebutkan diatas, HOLA tersedia untuk Android, Windows, Mac, Google Chrome dan Firefox. Tapi sesuai dengan judulnya, di kesempatan kali ini saya hanya akan mengulas untuk Android. Sementara untuk yang lainnya, saya yakin Anda akan langsung mengerti.

Apakah HOLA mengharuskan handphone / tablet kita diroot ?

  • Untuk Android 4.0 keatas, HOLA mampu beroperasi tanpa harus melakukan rooting.
  • Untuk Android 2.3 (Gingerbread), HOLA mampu beroperasi setelah dilakukan rooting pada perangkat Anda
  • Untuk Android 2.2 kebawah, HOLA tidak bisa beroperasi.

Memulai HOLA

  • LANGKAH 1

    Silahkan unduh dan pasang “Hola Accelerator & Unblocker” dari Google Playstore.
  • LANGKAH 2

    Setelah proses pemasangan berhasil kita akan melihat tampilan seperti berikut. Klik “Start Hola” untuk memulai pengoperasian.
    Memulai Hola
  • LANGKAH 3

    Keluar notifikasi tanda persetujuan penggunaan aplikasi. ‘Centang’ dan klik ‘OK’
    Notifikasi persetujuan menggunakan hola
  • LANGKAH 4

    HOLA sudah mulai beroperasi untuk memaksimalkan koneksi internet pada perangkat Android Anda. Perhatikan tanda ‘Kunci’ pada bar atas.
    Hola mulai beroperasi
  • LANGKAH 5

    Untuk menonaktifkan HOLA, tarik bar atas ke bawah, klik tanda ‘Kunci’ maka akan tampil pada layar seperti gambar berikut
    Untuk menonaktifkan Hola
Catatan Tambahan
Ketika Hola diaktifkan maka piranti kita tidak bisa dijadikan sebagai modem. Sampai tulisan ini dimuat, saya belum menemukan cara agar ketika HOLA diaktifkan pirnati tetap bisa dijadikan modem.

Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Aplikasi mempercepat koneksi internet"

POSKAN KOMENTAR YANG

[-]TIDAK MENYINGGUNG ATAU MENGHINA ORANG LAIN
[-]TIDAK OUT OF TOPIK
[-]TIDAK BERKOMENTAR SARA/MENGUTAMAKAN GOLONGAN
[-]DILARANG MELETAKAN LINK ACTIVE
[-]JANGAN LUPA UNTUK JOIN DAN SELALU VISIT BLOG INI

 
Copyright © 2015 GIBRAND IT - All Rights Reserved
Template By Kunci Dunia
Back To Top